Tuesday, August 16, 2011

10 Objek Terunik yang Pernah Dikirim ke Ruang Angkasa

1. Mainan Lego





Pada 5 Agustus lalu, NASA meluncurkan pesawat Juno, yang ketika mencapai Jupiter pada tahun 2016, akan mengorbit planet tersebut selama satu tahun bumi untuk mempelajari atmosfernya sebelum mencapai permukaan. Nah, turut serta dalam pesawat ruang angkasa adalah tiga patung mainan Lego: Jupiter, sang raja para dewa Romawi; Juno, salah satu istrinya; dan salah satu astronom, Galileo Galilei. Penempatan objek ini merupakan bagian dari kemitraan antara NASA dan kelompok LEGO untuk menginspirasi anak-anak dalam mengeksplorasi ilmu pengetahuan dan teknologi.

2. Piringan Emas



Sejak tahun 1977, yakni ketika pesawat NASA Voyager 1 dan Voyager 2 diluncurkan ke ruang angkasa, setiap bentuk yang punya potensi kehidupan dan punya kemampuan mendengar, punya akses terhadap suara-suara yang ada di bumi. Apa saja isi rekaman tersebut? Suara tersebut antara lain terdiri dari musik dari berbagai budaya dan era, suara alam dan suara buatan manusia (yaitu, ciuman antara ibu dan anak, suara hujan, angin dan surfing), semua ada dalam 12-inci cakram tembaga berlapis emas. Isi dari rekaman ini dipilih oleh sebuah komite yang diketuai oleh Carl Sagan, juga mencakup sebuah pesan dari Presiden Jimmy Carter dan 115 gambar yang dikodekan dalam bentuk analog.

3. Artefak dari Jamestown



Artefak ini ditemukan dari dasar sumur oleh para arkeolog yang meneliti koloni di Jamestown, Virginia, Bongkahan bertulisan “Yames Towne" ini kemungkinan pernah melekat pada peti pengiriman barang. NASA menempatkan artefak ini bersama dua set koin di kapal pesawat ulang-alik Atlantis untuk misi Maret 2007, dalam rangka memperingati Jamestown yakni pemukiman pertama orang Inggris di Amerika.

4. Perangko Kontroversial


Apollo 15, yang diluncurkan pada tahun 1971, terkenal karena menjadi yang pertama untuk menggunakan kendaraan beratap terbuka, yang dikenal sebagai Lunar Roving Vehicle. Namun misi itu juga terkenal oleh para astronotnya yang terlibat kontroversi setelah mendarat. Para astronot tersebut ketahuan  membawa souvenir yang tidak sah yakni hampir 400 perangko, yang bermaksud mereka jual pada saat kembali ke bumi. Insiden ini mendorong NASA untuk mengambil tindakan disipliner terhadap para astronot dan membuat aturan baru tentang apa yang bisa dibawa ke ruang angkasa.

5. Lightsaber Milik Luke Skywalker



Penggemar Star Wars tentu sudah tidak asing dengan pedang lightsaber milik Luke Skywalker. Properti dari film Return of The Jedi ini ikut ke ruang angkasa bersama pesawat ulang alik Discovery dalam rangka merayakan ulang tahun ke 30 dari rilis Star Wars 1977. Lightsaber tersebut diantar ke bandara California oleh orang berpakaian seperti Chewbacca, diterbangkan ke Houston, bertemu di sana dengan orang-orang berkostum Star Wars, dipajang sebentar di Johnson Space Center, diterbangkan ke Cape Canaveral, kemudian meluncur ke ruang angkasa dan kembali ke bumi.

6. Abu Pemeran Star Trek



James Doohan, yang memainkan Scotty dalam serial televisi Star Trek versi original (dan juga membintangi 7 film layar lebar Star Trek), menginginkan abu jenazahnya ditembakkan ke ruang angkasa, sebuah proses yang nampak lebih sederhana dibandingkan sebenarnya. Pada Mei 2007, pesawat sempat terbang singkat selama beberapa menit sebelum kemudian jatuh ke padang pasir New Mexico bersama abu 199 orang lainnya. Setahun kemudian, dalam usaha lanjutan untuk mengirim abu Doohan ke angkasa, sebuah roket yang membawanya meledak di atas Samudera Pasifik. Doohan sendiri ingin mengikuti jejak pencipta Star Trek yakni Gene Roddenberry, yang abunya ditembakkan ke angkasa pada misi tahun 1992 dan 1997, hanya saja sayangnya Doohan kurang beruntung..

7. Koin Grissom



Pada Juli 1961, astronot Gus Grissom menjalankan Proyek Merkurius, yang merupakan program human-spaceflight pertama di AS. Grissom berangkat membawa beberapa barang yakni 50 koin, tiga lembar uang 1 dollar, beberapa model kapsul kecil, dan dua pasang badge pilot, yang semuanya dianggap lebih berharga karena telah melakukan perjalanan ke ruang angkasa. Penerbangannya sukses, namun mengalami masalah saat mendarat di Samudera Atlantik, yakni ketika Grissom sadar bahwa souvenir yang dibawanya terlalu berat. Grissom nyaris tenggelam, namun berhasil menyelamatkan diri. Pesawat Liberty Bell sendiri tenggelam, namun berhasil ditemukan 30 tahun kemudian, bersama dengan koin-koin yang pernah dibawanya.

8. Stik dan Bola Golf



Menjelang akhir penjelajahannya bersama Apollo 14, astronot Alan Shepard menginformasikan kepada NASA bahwa ia membawa stik golf dan juga beberapa bola. Setelah beberapa ayunan tidak berhasil, karena baju astronot yang berat, akhirnya ia dapat mendorong salah satu bola sejauh bermil-mil." Sekembalinya ke bumi, Shepard menyumbangkan stik golf tersebut ke asosiasi golf AS. Stik golf pada gambar diatas merupakan replica dari yang dia berikan kepada National Air and Space Museum di Washington, DC.

9. Potret Keluarga



Bagi Charles Duke, tidak cukup ia menjadi orang termuda yang pernah berjalan di bulan ketika ia menjadi pilot Apollo 16 pada tahun 1972. Untuk menancapkan jejaknya di angkasa, Duke memutuskan untuk meninggalkan potret keluarganya (Duke, Dotty istrinya dan anak-anaknya nya Charles dan Tom) di permukaan bulan. Dan untuk memastikan bahwa semua orang tahu tentang hal itu, Duke mengambil gambar foto dengan kamera Hasselblad 70-mm miliknya . Bagian belakang foto, yang dikemas dalam foil transparan, berbunyi: "Ini adalah keluarga Astronaut Duke dari Planet Bumi Mendarat di Bulan, April 1972."

10. Buzz Lightyear dari Toy Story



Buzz Lightyear, sosok astronot dalam film Toy Story, terbang ke angkasa pada tahun 2008 bersama Discovery. Buzz Lightyear sempat tinggal di International Space Station selama lebih dari 450 hari sebelum mendarat kembali ke bumi pada 11 September 2009. Kesertaan Buzz Lightyear di ruang angkasa ini terkait dengan pembukaan Toy StoryMania Toy, sebiah atraksi di Disney World dan Disneyland.

10 Penemuan Aneh Dr Takeshi Yamada yang Menggegerkan Dunia

Situs Informasi Berita Terbaru - Dr Takeshi Yamada, peneliti asal Jepang, menemukan 10 makhluk aneh yang mengegerkan dunia ilmu pengetahuan.

1. monyet vampire di China. 
Seperti yang kita ketahui tentang vampire, maka hidup monyet vampire ini tergantung dari menghisap darah makhluk lain.


Uniknya makhluk ini dalam beraktivitas banyak
menggunakan tangannya, seperti halnya manusia. Spesies ini diyakin sebagai mata rantai yang putus dari evolusi manusia hingga berbentuk seperti sekarang. Keunikan lainnya, monyet ini seperti burung yang menenun sarangnya.


2. Giant Chupacabras Snail
Penemuan Dr Takeshi Yamada yang menghebohkan lainnya adalah keong raksasa yang ditemukan dari laut terdalam. Kakinya seperti chupacabra, karena itu diberi nama siput chupacabras.


3. Giant Carniverous Snail
Penemuan lainnya adalah siput pemakan daging terbesar di dunia, ditemukan awal tahun 2007. Siput ini juga punya senjata racun yang konon sangat mematikan.


4. blue merman
Yang tak kalah mengerikan adalah blue merman yang ditemukan di Pulau Sado. Mirip spesies kadal atau bunglon. Makhluk ini juga berbahaya pada tangan-tangannya yang bisa mengembang. Bila usianya semakin bertambah, bintang ini akan terlihat mirip kodok


5. Two-Headed Baby

Mumi bayi berwajah dua ini kini berada di museum kedokteran di Coney Island Hospital.


6. Giant Sea Dragon

Disebut naga laut raksasa ditemukan di dasar laut Pulau Awaji. Makhluk ini diduga telah punah pada awal abad ke-20.


7. Prehistoric Horseshoe Crabs
Dua spesies baru kepiting ladam, diduga hidup masa masa pra sejarah sekitar 400 juta tahun lalu. Baru baru ini kepiting purba ini ditangkap oleh tim peneliti dasar laut dari Universitas Higashi Osaka Jepang. Masih ada empat species kepiting purba yang diindetifikasi hidup 250 juta tahun lalu.


8. Human-Faced Ant

Penemuan kali ini tak kalah aneh, semut berwajah manusia. Dalam mitologi India dipercaya orang bertabiat buruk akan bereinkarnasi menjadi semut. Ada banyak semut-semut berwajah manusia yang ditemukan di India, melebihi di negara manapun. Salah satu contohnya adalah yang dimiliki dr Takeshi Yamada yang merupakan hasil ekspedisi tahun 2004. Coney Island Anthropoliogical Institute juga memiliki koleksi ini.


9. St. Helena Giant Earwig
Makhluk yang berasal dari St Helena ini, diduga telah punah pada beberapa decade yang lalu diduga karena pembangunan pelabuhan udara internasional di sana. Himpunan ilmuwan dan pemerhati entomologists melakukan protes dalam beberapa tahun terakhir yang menyebabkan punahnya spesies ini. Penelitian yang dipimpin Dr Takeshi Yamada pada 2005 menemukan beberapa spesies baru earwigs raksasa. Penelitian ini merupakan bagian dari program yang dilakukan di Coney Island University.


10. Fiji Mermaid

Fiji Mermaid sepanjang 6 kaki mirip putri duyung ditemukan di Shikoku, Jepang. Disebut Ningyo Shinko. Banyak tempat keramat agama Shinto dan kuil Budha mengabadikan mermaid ini sebagai makhluk suci.Orang datang untuk bersembahyang di tempat2 ini setiap hari.

9 Kendaraan Terbesar Yang Mungkin Jarang Kamu Lihat

Luar biasa, kendaraan besar yang tidak bisa anda lihat dalam kehidupan sehari-hari atau dengan kata lain, special purpose vehichle (kendaraan yang diciptakan untuk pekerjaan khusus). karena penciptaan mesin-mesin raksasa sehingga banyak mega proyek direalisasikan dengan mudah dan efisien.

Mari kita lihat beberapa kendaraan terbesar di dunia/mesin yang pernah dibuat. Kebanyakan kendaraan besar yang ditampilkan untuk menggali dan untuk keperluan pertambangan

1. Liebherr hydraulic shovel (salah satu hidraulic excavator terbesar di dunia )

liebherr hydarulic shovel raksasa ini di produksi oleh libher group, komplek perusahaan manufaktur jerman, dan salah satu terbesar di dunia untuk tipe sejenis. Alat ini digunakan untuk pekerjaan berat di pertambangan terbuka. kendaraan ini memiliki berat 656 ton. Dengan mesin diesel cummins K 180 E, 16 cylinder dan kapasitas 50,3 liter mampu menghasilkan daya sebesar 3000hp pada putaran mesin 1800rpm, sedangkan kekuatan untuk menggali tanah adalah 1.500 kN. Kapasitas tangki bahan bakar adalah 13.000 liter sedangkan kapasitas tangki hidraulik adalah 4.600 liter, dan tekanan maksimum hidraulik adalah 350bar. volume bucket sampai dengan 36 m3, atau setara dengan 60ton sekali muatan.

2. Caterpillar 797f (truk dengan muatan terbanyak)

truk besar ini nampak seperti sebuah rumah, dibuat oleh pabrik caterpillar asal amerika serikat. truk ini

dibuat untuk keperluan pertambangan dengan produksi yang sangat tinggi dan untuk konstruksi berat. kapasitas muatan dari truk merupakan salah satu yang tertinggi dan terbesar di dunia. model ini diperkenalkan pada tahun 2008 dan memasuki produksi penuh pada tahun 2009. model terbaru ini jauh lebih besar dan kuat dibandingkan dengan model sebelumnya yaitu seri 797b dan memiliki kapasitas daya angkut sebesar 400 ton sedangkan yang seri 797B cuman sebesar 380ton.

3. Komatsu D575A Superdozer (buldozer terbesar yang pernah dibuat saat ini)

Komatsu D575A Superbuldozer dibuat oleh komatsu jepang Ltd adalah buldoser terbesar saat ini yang pernah dibuat. buldoser ini digunakan pada pertambangan batubara strip mining pita di amerika utara, ini lebih efisien daripada menggunakan drag line pada pertambangan tersebut. buldoser ini mempunyai tinggi 4.88 meter dan panjang 11.72m dan menjadikannya buldoser terbesar dan terkuat di dunia..

4. Mobile Launcher Platform

The mobile launcher platform atau MLP merupakan kendaraan angkut satelit raksasa yang mempunyai berat 8,23 juta pond apabila dibongkar, mempunyai berat sekitar 11 juta pound lengkap dengan satelit diatasnya.kendaraan ini mempunyai dimensi panjang 160 kaki (49m) lebar 135 kaki(41m) dan tinggi sekitar 25 kaki(7,6m), adalah salah satu dari tiga struktur dua lantai yang digunakan oleh NASA untuk mendukung stack shutlle selama transportasi dari pabrik untuk diluncurkan di Pad 39-A kennedy space center, dan juga bisa sebagai kendaraan peluncur roket.

5. Volvo NH15 Tanker BP (Salah satu truk terpanjang di dunia)

Volvo NH15 BP Tanker Road Train adalah sebuah truk konsep yang digunakan di daerah terpencil di argentina, australia, mexico, amerika serikat dan kanada untuk memindahkan beban besar secara efisien. Diaustralia kendaraan ini sering disebut road train, sedangkan di amerika dan kanada sering disebut “triples”, “turnpike double” atau “rocky mountain doubles”. Di produksi oleh perusahaan volvo pada tahun 1998.

6. TEREX 33-19 Titan (Salah satu truk bermuatan terbanyak dan terbesar yang pernah dibuat)

TEREX 33-19 “Titan” adalah salah satu truk bermuatan terbesar yang beroperasi sampai tahun 1998. Jika bermuatan penuh truk ini bisa mencapai kecepatan 29.8 mph.Dirancang dan dibangun oleh divisi TEREX dari perusahaan general motor pada tahun 1973,dan setalh 13 tahun beroperasi terex titan ini sekarang di museumkan dan dipajang di sparwood British Columbia Kanada. Terex 33-19 adalah versi terbesar dari seri 33 TEREX haulers off-road.
7. Big Bud 747 (Tractor pertanian Terbesar Dunia)

Dengan panjang 27 kaki lebar 20 kaki dan tinggi 14 kaki dan mempunyai berat 100.000 pounds, big bud 747 atau 16-V 747, adalah traktor terbesar di dunia, dibuat pada tahun 1977 di montana amerika serikat. Kegunaan utama traktor ini adalah untuk membajak lahan pertanian. Traktor ini dapat memupuk lahan pertanian seluas 60 hektar per jam dengan kecepatan 8 mph.
8.”kapten” Marion 6360 (kendaraan darat terbesar yang pernah dibuat)

Dengan berat total 28 juta pounds, kapten adalah excavator dengan kekuatan terbesar di dunia. Mesin raksasa ini dibangun oleh perusahaan listrik marion shovel pada tahun 1965. kapasitas dari bucket (ember) dapat mengakat atau mengangkut material seberat 300 ton. “Kapten” merupakan satu dari dua kendaraan terbesar di darat yang pernah dibangun, dan setelah lama beroperasi akhirny di pensiunkan pada tahun 1992.

9. 1850B Bucyrus-Erie “Big Brutus” (Shovel terbesar kedua di dunia)
Bucyrus-Erie yang dijuluki “big brutus” mempunyai tinggi 49m dan berat 11juta pounds adalah sekop listrik terbesar kedua didunia, digunakan dari tahun 1960-1970. Saat ini dipamerkan di museum pertambangan dan mineral barat, di kansas amerika serikat. Kapasitas bucket (ember) sekitar 150 ton dan mencapai kecepatan maksimum 0,22 mph, dan pada tahun 1962 harganya sekitar 6.5 juta dollar.

10 Rumah Termahal di Dunia

Rumah adalah sesuatu yang tak dapat dipisahkan dari kehidupan manusia, karena selain berfungsi sebagai tempat berlindung, rumah juga adalah tempat dimana para manusia membangun rasa sayang pada keluarga serta membangun komunikasi dengan manusia lainnya. Di luar itu, rumah juga bisa menunjukkan status sosial seseorang di masyarakat.

Tak heran jika banyak manusia menghabiskan uang banyak hanya untuk membangun rumah yang merupakan singgasana bagi mereka. Bahkan tak jarang terjadi pertumpahan darah demi sesuatu yang bernama rumah ini, begitu berharganya sebuah rumah.

berikut ini adalah daftar 10 rumah termahal di dunia :

1. Antilla ($ 1.000.000.000)

Inilah rumah paling mahal di dunia, rumah dimiliki oleh Mukesh Ambani, pengusaha dan miliuner terkemuka asal India yang juga merupakan orang yang masuk dalam daftar 10 orang terkaya di dunia. Rumah ini terdiri atas 27 lantai dengan ruangan yang sangat luas, bahkan garasinya saja bisa menampung sekitar 150 mobil.

2. William Randolph Hearst’s Mansion ($ 165.000.000)
Rumah mewah ini milik William Randolph Hearst, memiliki 3 kolam renang, 29 kamar tidur dan dengan aula yang sangat luas. Di dalamnya juga terdapat sebuah diskotik dan sebuah mini bioskop.

3. Elena Franchuk’s Victorian Villa ($ 161.000.000)
Rumah ini terletak di daerah Kensington di London Rumah ini bertingkat 5 dan memiliki 10 kamar tidur, kolam renang dalam ruangan, ruang panik, bioskop serta ruang sauna.

4. The Penthouses at One Hyde Park ($ 160.000.000)
Rumah ini memang masih sedang dalam proses konstruksi, namun begitu fasilitas yang ada di dalam rumah ini terbilang sangat mewah, bahkan bisa dibilang lebih mirip hotel. ada kabar yang mengatakan bahwa jika bangunan ini sudah selesai seluruhnya, maka akan bisa mengalahkan harga William Randolph Hearst’s Mansion.

5. Aaron Spelling’s Manor ($ 150.000.000)
Rumah ini berdiri di atas tanah yang membentang sepanjang 56.000 meter persegi tanah dan dibangun pada tahun 1991. Memiliki 123 kamar, lapangan tenis, arena skating, bowling gang dan beberapa kolam renang.

6. Hala Ranch ($ 135.000.000)
Dimiliki oleh Pangeran Bandar bin Sultan bin Abdulaziz dari Arab Saudi, memiliki 27 kamar mandi dan 15 kamar tidur bersama dengan kolam renang dalam ruangan, jalan ski swasta, limbah pabrik pengolahan, lapangan tenis, bangunan ini dibangun di atas tanah yang membentang sepanjang 14.397 kaki persegi.

7. Fleur de Lys ($ 125.000.000)
Rumah ini dibangun oleh Suzanne dan David Saperstein. Rumah itu memiliki 15 kamar tidur dan eksterior ditutupi dengan kapur Perancis sementara interior disiramkan dengan emas 24 karat. Rumah itu juga memiliki item furniture seperti pola tirai Marie Antoinette dan kursi favorit Napoleon.

8. Maison de l’Amitie ($ 125.000.000)
Dimiliki oleh Donald Trump, rumah ini dibangun di atas tanah yang membentang sepanjang 80.000 kaki persegi, di dalamnya terdapat konservatori, ruang dansa, 15 kamar tidur, 8 setengah-mandi, sebuah rumah tenis dan paviliun mewah.

9. Updown Court ($ 116.000.000)
Rumah ini terletak di Inggris, Memiliki 103 kamar, ruang bowling, bioskop besar, lebih dari 3 kolam renang dan lapangan squash. Konon rumah ini lebih luas dari istana buckingham.

10. Dracula’s Castle ($ 80.000.000)
Sebelumnya, bangunan ini adalah sebuah benteng, Si pemilik yaitu Archduke Dominic. Rumah ini Memiliki 57 kamar, 17 kamar tidur dan banyak mebel antik yang indah yang tentunya mempunyai nilai historis yang tinggi.
_